Pasangkayu — Pelantikan dan Pengambilan Sumpah jabatan pejabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pasangkayu, digelar Jumat (31/3), bertempat di ruang pola kantor Bupati Pasangkayu.
Hadir pada kegiatan antaranya, Ketua DPRD Pasangkayu, Ibu Hj. Alwiaty, Dandim 1427/Pasangkayu, Bapak Letkol Inf. Rachmat Yunus, Bapak Kalopres Pasangkayu, AKBP Candra Kurnia Setiawan S.I.K serta para Kepala OPD.
Baca juga : Ilyas Nawawi Lebih Dekat Bersama Rakyat
Baca juga : Kapolri Mutasi Ratusan Personel Polri
Baca juga : Faisal Lahadja Buka Bersama Kader Golkar Tolitoli
Dikesempatan itu, Bupati Pasangkayu, H. Yaumil Ambo Djiwa, S.H, melantik DR. Kasmuddin, SPd, M.Si, sebagai Pejabat Sekda Pasangkayu.
Dalam sambutannya, Bupati Pasangkayu, Yaumil Ambo Djiwa, mengatakan pelantikan pejabat Sekda dilakukan sesuai dengan Peraturan Presiden (Pepres) nomor 3 tahun 2018 tentang Pejabat Sekda dan peraturan menteri Dalam Negeri nomor 91 tahun 2019 tentang penunjukkan Pejabat Sekretaris Daerah dan dilaksanakan untuk kepentingan penyelengaraan pemerintahan dan pembangunan daerah yang dijalankan oleh Pemda, agar tetap berjalan sebagaimana mestinya.
Dan selanjutnya sesuai dengan amanat pasal 10 Pepres nomor 3 tahun 2018, setelah pelantikan Pejabat Sekda ini, maka akan segera dilakukan proses seleksi terbuka pengisian Sekretaris Daerah yang tahapan awalnya adalah BKPSDM akan berkonsultasi terlebih dahulu dengan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) untuk mendapatkan rekomendasi rencana seleksi pengisian Sekda kabupaten Pasangkayu, agar dapat terselenggara dengan transparan, obyektif, kompetitif dan akuntabel.
Dia mengatakan, Sekda merupakan motor penggerak organisasi pemerintah daerah. Untuk itulah harus mampu mengkoordinasi setiap rencana kerja yang telah ditetapkan dan tentu saja membina hubungan kerja dengan badan, dinas, lembaga teknis serta unit pelaksana lainnya, sehingga tetap berjalan harmonis, baik, efektif dan sesuai ketentuan.
“Saya instruksikan kepada segenap jajaran di lingkup Pemkab Pasangkayu untuk memberikan dukungan penuh dan kerja sama yang baik, sehingga tugas Sekda dapat berjalan lancar dan sukses,” ungkap Bupati Pasangkayu itu.
“Kepada Pejabat Sekda saya mengucapkan selamat menjalankan tugas dengan komitmen kuat, profesional dan penuh integritas,” ungkapnya lagi.
Menurutnya, mari kita bersinergi, berkarya dan berkontribusi dalam mendukung percepatan pembangunan daerah ini, demi terwujudnya visi dan misi kabupaten Pasangkayu.
Adding Marulu